Cukup Rendam Air Teh !!! Perhiasan Emas yang Kusam Kembali Berkilau Seperti Baru

Cukup Rendam Air Teh !!! Perhiasan Emas yang Kusam Kembali Berkilau Seperti Baru




Perhiasan jenis apapun sebagai pelengkap berbusana bagaimanapun akan terlihat lebih indah jika masih dalam kondisi berkilau. Namun debu, cara penyimpanan, kondisi alam, efek dari parfum atau kosmetika yang tak sengaja mengenai permukaan perhiasan bisa mengubah kilaunya. Belum lagi biasanya perhiasan ini bisa saja dipakai seharian.

Tak perlu bingung memikirkan apa bahan kimia yang baik untuk membersihkan dan menjaga kilau perhiasan. Karena hampir semua jenis perhiasan bisa dibersihkan dengan bahan yang bisa kita dapatkan dari dapur kita sendiri.

Simak enam bahan rumahan berikut yang bisa dimanfaatkan untuk membersihkan perhiasan, seperti yang dikutip dari Huffington Post :


1. Saus tomat untuk membersihkan perak

Kita mengenalnya sebagai saus tomat meski di beberapa negara barat orang menyebutnya sebagai ketchup. Ternyata saus tomat botolan tak hanya nikmat untuk teman makan burger dan kentang goreng, tapi juga bisa mengembalikan kilau perhiasan perak.

Rendam sebentar perhiasan dalam larutan saus tomat dalam mangkuk sekitar 5-10 menit. Jangan lebih dari waktu itu karena asam tomat bisa mengakibatkan kerusakan juga. Lalu bilas dengan air hangat sembari disikat dengan sikat gigi lembut. Lalu keringkan segera.

2. Air soda mengembalikan kilau batu permata

Untuk batu permata baik yang berharga atau setengah berharga, gunakan air soda untuk membersihkannya. Rendam perhiasan, lalu keringkan dengan kain kering.

3. Pembersih jendela untuk perhiasan dari logam dan batu mulia

Untuk menghalau debu dan kotoran yang menempel di perhiasan dari logam dan batu mulia seperti berlian dan rubi, gunakan pembersih jendela. Lalu sikat lembut dengan sikat gigi. Akhirnya keringkan dengan kain bersih yang lembut.

4. Pasta gigi untuk membersihkan segala jenis perhiasan

Pasta gigi tak hanya baik untuk menjaga kebersihan gigi dan membuat gigi lebih berkilau. Tapi juga cukup ampuh untuk menjaga kilau segala jenis perhiasan, kecuali mutiara.

Gunakan sedikit pasta gigi di sikat gigi yang sudah tak terpakai dan sikat permukaan perhiasan dari perak, emas atau perhiasan dengan batu mulia. Setelah itu bilas dengan air hangat dan keringkan dengan kain lembut untuk menghilangkan sisa-sisa pasta gigi. Sumber: cnnindonesia

Bisakan dengan di Rendam Air Teh, Perhiasan Emas yang Kusam Kembali Berkilau Seperti Baru?

Dikutip dari infokesehatan.my.id, Seiring dengan pemakaian, lama kelamaan kilau emas akan tertutupi oleh debu dan kotoran sehingga perhiasan akan tampak kusam. Kilau emas dapat dikembalikan dengan cara merendam di air teh hangat.

Bahan yang diperlukan:
– 2 Buah teh celup
– Air hangat secukupnya
– Sikat gigi
– Wadah mangkuk

Caranya:
Seduh teh celup dengan menggunakan air hangat pada sebuah mangkuk ukuran sedang, diamkan hingga air berubah warna, rendam emas yang mulai pudar kedalamnya selama 30 menit sambil gosok-gosok menggunakan sikat gigi. (sumber: infokesehatan.my.id)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel